mediaedukasianda,-
Buah yang memiliki nama latin Averrhoa Bilimbi. Buah ini termasuk kedalam jenis
belimbing namun jangan sampai anda mengira buah ini juga berbentuk seperti buah
belimbing manis yang sering kita jumpai ya dan bentuknya bahkan tidak mirip
sama sekali sama belimbing manis.
Buah ini memiliki ciri-ciri seperti berikut yakni
berbentuk bulat lonjong bersegi dan berwarna hijau, panjangnya kurang lebih
antara 4-6 cm, dan buah ini akan berubah warnanya menjadi berwarna hijau
kekuningan jika ia sudah tua atau matang, dan memiliki kandungan air nya cukup
banyak jika sudah masak atau matang dan rasanya asam. Bentuk bijinya bulat telur, gepeng.
Pada umumnya buah belimbing wuluh ini hanya
dimanfaat untuk campuran masak atau untuk diolah menjadi manisan atau makana
lainya. dan hanya sedikit pula yang tau kalau buah belimbing wuluh ini juga
memiliki kandungan vitamin yang cukup banyak yakni seperti Vitamin A, Vitamin
C, Vitamin B1, Mineral, Besi, Kalsium, Kaliun/Potasium,
dan juga Fosfor.
Seperti yang kita ketahui bersama bahwa vitamin-vitamin
ini sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh kita. sedangkan dalam
farmakologi Cina tanaman ini dikenal bisa menghilangkan rasa sakit,
memperbanyak pengeluaran empedu, antiradang, dan peluruh kencing.
Sebenarnya tak hanya itu buah ini juga kita
manfaatkan untuk mengobati penyakit seperti:
Manfaat dan
Khasiat Buah Belimbing wuluh:
1.Pengobatan
Diabetes
Sementara unutuk anda yang menderita diabetes,
siapkan 6 buah belimbing wuluh, lalu dilumatkan, direbus dengan 1 gelas air
sampai airnya tinggal setengah, Saring, minum 2 kali sehari.
2.Pengobatan
Darah Tinggi
Caranya cukup mudah dan anda juga bisa membuat
sendiri yakni ambil 4 buah belimbing wuluh kemudian potong-potong menjadi
bagian kecil dan kemudian rebus dengan 4 gelas air, sambil diaduk dan mendidih
cukup lama sampai air tinggal 1 gelas, kemudian angkat dan saring airnya. minum
air rebusan tadi setiap pagi sebelum sarap ya.
3.Panu
Anda harus menyiapkan sepuluh buah belimbing wuluh
dicuci lalu digiling halus, tambahkan kapur sirih sebesar biji asam, diremas
sampai rata. Ramuan ini dipakai untuk menggosok kulit yang terasa panu. Lakukan
2 kali sehari. Mengatasi sakit gigi berlubang, lima buah belimbing wuluh
dimakan dengan sedikit garam, kunyah di tempat gigi yang berlubang.
4.Pengobatan
Tekanan Darah Tinggi
Siapkan 3 buah belimbing wuluh dan biji sari gading
25gr yang sudah dicuci bersih. Biji sari gading ditumbuk halus. Masukan kedalam
panci berisi 4 gelas air dan rebuslah bersama belimbing wuluh. Dinginkan lalu
saring sebelum diminum. Cukup diminum 1 gelas sehari. Buah yang besar dan
berwarna hijau diparut, ambil air nya dan diminum. Atau bisa juga dengan cara
menyiapkan 3 buah belimbing wuluh yang dicuci lalu dipotong-potong seperlunya,
direbus dengan 3 gelas air bersih sampai tinggal tersisa 1 gelas. Setelah
dingin disaring, Minum setelah makan pagi.
5.Pengobatan
Sariawan
Ambil 3 buah belimbing wuluh, 3 butir bawang merah,
1 buah pala muda, 10 buah daun sariawan, 3/4 sendok teh adas, 3/4 jari
polasari. kesemua bahan ramuan tersebut tumbuk sampai lumat. Kemudian remas
dengan 3 sendok makan minyak kelapa. Peras lalu saring. Gunakan untuk mengoles
luka-luka sariawan. 6-7 kali sehari.
Itulah beberapa manfaat buah belimbing wuluh untuk
kesehatan tubuh kita, semoga artikel kali ini bisa bermanfaat untuk anda semua
dan jangan lupa share kemedia sosial ya seperti facebook atau media sosial
lainya dan juga ke teman-teman terdekat anda ya agar mereka juga bisa memanfaatkan
belimbing wuluh untuk kesehatan mereka. Terima kasih.
0 komentar:
Post a Comment