BLORA - Bertempat di halaman depan Mapolres Blora Polda Jawa Tengah telah digelar Upacara Penutupan Diksar Satpam Gada Pratama Gelombang II Tahun 2021. Adapun Diksar Satpam Gada Pratama ini adalah kerja sama dari PT Bima Global Security Bekerja sama dengan Polres Blora. Rabu, (22/12/2021)
Sebagai Inspektur Upacara adalah Wakapolres Blora Kompol Christian Chrisye Lolowang,SH,SIK,MH. Hadir dalam kegiatan tersebut Pejabat Utama Polres Blora, Manager PT. Bima Global Security, Ketua Paguyuban Security Kabupaten Blora, serta 104 peserta Diksar Satpam yang telah dinyatakan lulus mengikuti pendidikan Satpam Gada Pratama.
Dalam amanatnya Wakapolres Blora mengucapkan terima kasih kepada PT Bima Global Security dimana dengan kerja sama yang baik akhirnya bisa terlaksana kegiatan Diksar Satpam Gada Pratama Polres Blora.
"Mewakili bapak Kapolres, kami ucapkan terima kasih kepada PT Bima Global Security. Dan tentunya semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini," ucap Wakapolres Blora.
"Dengan pendidikan dan pelatihan yang didapatkan, semoga bisa menjadi pedoman dan penunjang dalam pelaksanaan tugas, sehingga tugas Satpam bisa lebih optimal dalam membantu Kepolisian untuk menjaga Kamtibmas. Terutama di kabupaten Blora,” tandas Wakapolres Blora.
Masih kata Wakapolres, memasuki era perkembangan jaman. Petugas keamanan salah satunya adalah Satpam harus mempunyai bekal dan pendidikan dalam melaksanakan tugas, sehingga bisa lebih profesional dalam melayani masyarakat.
Kepada para peserta Wakapolres mengucapkan selamat atas kelulusan dalam Diksar Gada Pratama.
"Mewakili bapak Kapolres, saya mengucapkan selamat. Semoga kedepan semakin sukses dan sinergitas yang ada antara Satpam dengan Polres Blora selalu terjaga," pungkasnya. (Red)
0 komentar:
Post a Comment