BLORA - Menanggapi maraknya pemberitaan akun Toto Gelap yang mencatut LSM, Ormas dan Media, Kapolres Blora, Jawa Tengah AKBP Ferry Irawan, SIK. Jumat (26/06/2020) berjanji akan sapu bersih salah satu penyakit masyarakat "Judi Togel" di Kabupaten Blora.
"Kasus 303 di Blora bukan berarti tidak ada, terbukti kami sudah tangkap dan melakukan pengrebekan, Sudah ada lima kasus yang kita tangani, dengan tersangka sebanyak sembilan orang," jelas Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan usai serahkan Bansos di Balaidesa Sambongrejo, Kecamatan Tunjungan (Jumat, 26/06/2020) sore tadi.
Judi togel, sambung Kapolres, merupakan bagian dari penyakit masyarakat. Menurutnya ada beberapa penyakit masyarakat yang mengganggu situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.
Diantaranya, menurut Kapolres ada minuman keras, judi toto gelap (togel), narkoba, dan hal - hal lainnya yang sifatnya bisa mengganggu situasi kamtibmas.
AKBP Ferry Irawan juga menambahkan, situasi sekarang perekonomian sedang tidak bagus, adanya Covid-19, membuat pihaknya dan Pemerintah sekarang sedang fokus menangani pencegahan penyebaran virus corona, agar masyarakat terhindar dari covid-19.
"Kita tidak perlu melakukan kegiatan yang tidak perlu, sehingga adanya niat dari masyarakat atau orang- orang tertentu yang ingin mengambil kesempatan, diberi kesempatan oleh masyarakat, akhirnya berjalan," paparnya.
Menurutnya, Kepolisian sudah berulang kali melakukan penangkapan, penggerebekan. Namun jika masyarakatnya masih terus menerima hal tersebut, pihaknya akan merasa kesulitan.
"Polres Blora akan berusaha membersihkan, akan terus membersihkan virus - virus yang menjadi penyakit masyarakat yang ada di Kabupaten Blora," tegas Kapolres Blora.
Mengenai ramainya pemberitaan yang mencatut media, Kapolres menegaskan pihaknya yakin media di Blora tidak seperti itu, Kalaupun ada itu adalah oknum, Polisipun kalau ada itu adalah oknum.
"Jangan mendiskriditkan bahwa Polisi melegalkan, TNI melegalkan, bahwasanya barang-barang tersebut merupakan budaya, tapi kita harus menegakan budaya yang tidak baik itu jangan dilaksanakan," pungkasnya (AD)
Home »
Pemerintah
» Kapolres Blora Angkat Bicara, Maraknya Pemberitaan Togel Yang Mencatut Media
Kapolres Blora Angkat Bicara, Maraknya Pemberitaan Togel Yang Mencatut Media
Terbaru
Resep Sambel Pete Udang Menggoda Lidahmu
Bumbu dihaluskan: ~ cabe merah segar 150 gram ~ bawang merah 6-8 siung kcl ~ bawang putih 3-4 siung kecil ~ kemiri 1 biji kecil,...
0 komentar:
Post a Comment