Blora - Pembelajaran Tatap Muka dilaksanakan
kembali, setelah tertunda karena status Kabupaten Blora yang sudah masuk Level 2. Beberapa sekolah satuan pendidikan
di wilyah Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan (Korwil Bidik) Kecamatan Jepon,
SDN 1 Puledagel, SDN 2 Puledagel dan SDN 1 Kawengan, dan SDN 2 Kawengan.
Tim Pengawas dari Forum Komunikasi Pimpinan
Kecamatan, terdiri dari Camat Jepon, Kapolsek Jepon, Danramil Jepon dan
Puskesmas Jepon serta Koordinator Wilayah Bidik Kecamatan Jepon.
Pesan Kemensos - BNPB
Dalam kunjungannya Camat Jepon, melalui Sekretaris
Kecamatan menyampaikan pesan dari Kementerian Sosial dan BNPB atau Badan
Nasional Penanggulangan Bencana.
Melalui program GERGAJI singkatan dari Gerakan
Keluarga Menjaga Kesehatan Mandiri berharap untuk dirumah, boleh keluar jika
memang dianggap sangat penting.
Peran Aktif Orangtua
Ditambah peran orang tua yang aktif, kepada anak
begitu penting dalam mendidik anak. Dalam kegiatan PTM tesebut, diharapkan
selalu mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes).
"Terus pakai masker, jaga jarak, siapkan
sarana prasarana yang memadai, jaga kebersihan serta pencahayaan dalam ruangan
cukup," himbaunya.
Sudah Ikuti SOP
Korwil Bidik Keamatan Jepon, melalui Pengawas SD,
Supriyono, disampaikan kepada Tim Pemantau bahwa kegiatan Pembelajaran Tatap
Muka sudah sesuai standar operasional prosedur.
"Semua sebelum siswa masuk, dicek suhu dulu, baru cuci tangan, pakai masker, serta duduk dengan menjaga jarak, anak juga diantar jemput oleh orang tuanya masing - masing," ujarnya. (Red)
0 komentar:
Post a Comment