July 2021 ~ MEDIAEDUKASIANDA

Selamat, Blora Kembali Raih Penghargaan KLA Keempat Kalinya dengan Predikat Pratama

 

BLORA - Setelah tahun 2020, dimasa awal pandemi Covid19 tidak menyelenggarakan penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) , kini Kementeriaan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI pada Kamis (28/7/2021) kembali menyelenggarakan penghargaan KLA secara virtual.

Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST, MM mewakili Bupati H. Arief Rohman, S. IP, M,Si didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Blora Hj. Ainia Shalichah, SH, M.Pd.AUD, M,Pd, BI serta Kepala Dinsos P3A dan jajaran OPD terkait mengikuti rangkaian acara ini di Ruang Rapat Bupati secara daring. 

Menteri PPPA RI, I Gusti Ayu Bintang Puspayoga dalam sambutan pengarahannya memberikan apresiasi atas semakin meningkatnya kepesertaan Kab/Kota dalam penghargaan Kota Layak Anak.

"Setelah satu tahun vakum dikarenakan awal pandemi Covid19, tahun ini semakin banyak Kab/Kota yang mendapat predikat kota layak anak, semoga dengan peran serta kita bersama dapat mewujudkan Indonesia Layak Anak di tahun 2030," kata Menteri PPPA.

Setelah mengikuti serangkaian tahapan penilaian dan evaluasi dengan 24 indikator kab/kota yang dinilai mencukupi pemenuhan kebutuhan akan anak, Kabupaten Blora untuk keempat kalinya menjadi salah satu Kabupaten di Provinsi Jawa Tengah yang mendapatkan Penghargaan KLA Peringkat Pratama.

Sementara 4 Kab/Kota yang mendapat predikat utama Kota Layak Anak adalah Kota Denpasar, Kota Surabaya, Kota Surakarta dan Kota Yogjakarta.

Wakil Bupati, Tri Yuli Setyowati, ST, MM dalam arahannya sesaat setelah acara berlangsung meminta Dinsos P3A dan stakeholder terkait untuk meningkatkan capaian ini.

"Ini hasil kerja keras kita semua, terimakasih jajaran Dinsos P3A dan OPD terkait. Jangam berpuas diri, mari kita tingkatkan prestasi ini. Dan mari sesarengan mewujudkan Blora menjadi Kota Layak Anak berpredikat Nindya," kata Wabup.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Blora mengajak seluruh stakeholder untuk belajar dan bersama-sama mewujudkan niatan Kab. Blora meningkatkan predikatnya.

"Sependapat dengan ibu Wakil Bupati dan sesuai harapan beliau bapak Bupati untuk menjadikan Blora sebagai Kota Layak Anak. Tolong siapkan aksi nyata, tidak hanya sekedar formalitas saja. Indikator-indikator apa saja yang perlu ditingkatkan dapat disampaikan ke dinas-dinas terkait," ungkapnya.

Turut hadir dalam acara ini perwakilan Dinas Pendidikan, perwakilan Dinas Kesehatan, perwakilan Dinkominfo. (Red)
Share:

Tinjau Kridaloka, Bupati Ajak Sesarengan Mbangun Sepakbola Blora

BLORA - Keseriusan Bupati H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., untuk memajukan olahraga sepakbola di Kabupaten Blora nampaknya mulai dilakukan. Senin sore kemarin (26/07/2021), dirinya bersama beberapa stkaholder terkait meninjau langsung Lapangan Kridaloka Jepon untuk berdiskusi dan merencanakan lokasi ini sebagai homebase Persikaba Blora.

“Ya, kemarin sore kita tinjau kondisi lapangan Kridaloka bersama beberapa pihak terkait dari perwakilan Dinporabudpar, kemudian Ketua Askab PSSI Kabupaten Blora, manajer Persikaba yang baru, dan ada Mas Pratama Arhan sang pemain timnas yang sedang pulang kampung. Kita rundingan bersama di lapangan. Ada juga Ketua Saminista,” ucap Bupati saat dihubungi Selasa pagi (27/07/2021).

Menurut Bupati, berdasarkan diskusi singkat kemarin, lapangan Kridaloka Jepon disepakati akan menjadi homebase untuk Persikaba Blora.

“InshaAllah mulai kita tata untuk direvitalisasi bertahap. Stadion lama di Kridosono memang sudah tidak memungkinkan, sedangkan untuk membangun stadion baru butuh anggaran yang cukup besar. Sehingga kita ambil jalan tengah untuk memaksimalkan potensi yang ada di Kridaloka ini,” lanjut Bupati.

Pihaknya meminta agar pengelolaan Kridaloka yang sebelumnya ditangani pihak Kecamatan Jepon, akan dialihkan ke Kabupaten melalui Dinporabudpar.

“Kita minta Dinporabudpar untuk membuat perencanaannya, minimal ada tribun, drainase, dan kamar ganti pemain dahulu. Standart pertandingannya kita penuhi dahulu, nanti sambil jalan kita benahi yang lain,” jelas Bupati yang akrab disapa Mas Arief ini.

Ketika ditanya kapan mulai direvitalisasi, Bupati yang berperawakan tinggi besar ini mengatakan upaya revitalisasi dimulai tahun depan.

“Tahun ini banyak anggaran kita yang direfokusing karena penanganan pandemic sesuai arahan pemerintah pusat. Selain itu masih banyak juga kondisi jalan yang rusak termasuk jalan ke rumah Mas Arhan, sehingga revitalisasi lapangan Kridaloka akan kita mulai di 2022. Surat-surat dan administrasinya biar dibereskan dulu oleh Askab PSSI dan manajemen Persikaba. Bismillah, mohon doa dan dukungannya untuk Sesarengan mBangun Sepakbola Blora,” pungkas Bupati.

Terpisah, Pratama Arhan menyambut positif adanya perhatian dari Bupati Arief untuk memajukan sepakbola di tanah kelahirannya ini.

“Ya saya berharap tidak hanya pembangunan fisik lapangannya dan fasilitasnya saja, namun juga didukung penambahan peralatan latihannya biar adik-adik semangat latihannya,” ucap Arho, sapaan akrabnya.

Sementara itu, Sugiarto pelatih sepakbola klub Tunas Muda Jepon yang juga pelatihnya Arhan saat masih kecil dahulu, turut mendukung inisiatif Bupati untuk menghidupkan lapangan Kridaloka sebagai pusat sepakbola.

“Saya setuju saja, biar anak-anak kalau latihan lebih semangat dan bisa menjadi seperti Arhan. Dulu dia juga latihan sejak kecil sama saya. Sebenarnya banyak potensi lokal Blora, jika ditata dan difasilitasi kami yakin sepakbola Blora bisa bersaing,” ungkap Pak Gik, sapaan akrab Sugiarto. 

Hadir dalam tinjauan Bupati kemarin sore di lapangan Kridaloka Jepon, Plt. Kasi Sarpras Olahraga Dinporabudpar, Mujo Mugiyono; Ketua Askab PSSI Blora, Mukti Dwi Wahyu Rianto; Manajer Persikaba untuk Liga 3, Maryanto, SE.; dan Ketua Saminista, Bayu Aris Setyo Nugroho. (Red)
Share:

Sidak IGD RSUD Blora, Bupati Dorong MoU Pemenuhan Oksigen Dengan PT. Samator

BLORA - Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si, didampingi Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST., MM., pada Senin pagi (26/07/2021) kembali ngantor di rumah sakit. Keduanya melakukan tinjauan mendadak tentang pelayanan pasien di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr. Soetijono Blora.

Sesuai prokes, maka tinjauan hanya dilakukan dari teras depan IGD untuk menghindari kontak langsung dengan pasien yang sedang mendapatkan tindakan di dalam ruangan.

Direktur RSUD dr. Soetijono Blora, dr. Nugroho Adiwarso, Sp.OG didampingi Kepala IDG menerangkan bahwa saat ini tingkat kunjungan IGD sudah menurun.

“Alhamdulillah sudah menurun, dan tidak ada antrian lagi. Hari ini hanya ada 2 pasien yang sedang mendapatkan penanganan di IGD sebelum nantinya kita pindah ke ruang perawatan atau ruang isolasi,” ucap dr. Nugroho.

Dirinya juga menambahkan jika per hari ini dari kapasitas 100 tempat tidur (TT) ruang isolasi Covid-19, yang terpakai hanya 47 TT.

“Kami masih merawat 47 pasien dari total kapasitas 100. Semoga mereka segera sembuh. Kami hanya minta bantuannya untuk pasokan oksigen bisa terus dipenuhi agar bisa mempercepat penyembuhan pasien,” tambah dr. Nugroho.

Sementara itu, Bupati Arief menyambut baik penurunan angka pasien di IGD dan BOR rumah sakit.

“Dengan kata lain saat ini BOR nya 47 persen, terisi 47 dari 100 yang tersedia. Semoga terus turun dengan diimbangi peningkatan angka kesembuhan, aamiin,” ujar Bupati.

Sedangkan tentang pemenuhan kebutuhan oksigen, menurutnya kedepan akan didorong untuk melakukan nota kesepahaman atau MoU dengan PT. Samator selaku produsen sekaligus distributor oksigen.

“RSUD Blora ini pakai oksigen cair atau liquid. Kapasitas tampungannya 5 ton, namun sekali kirim hanya mampu mendapatkan 1 hingga 2 ton dari Samator. Maka kedepan akan kita dorong dengan melaksanakan MoU dengan PT.Samator agar ketercukupan kebutuhan oksigen bisa dipenuhi,” tambah Bupati.

Pihaknya pun meminta Sekda untuk segera menyusun draft MoU nya untuk didiskusikan bersama beberapa pihak terkait. 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Komang Gede Irawadi, SE., M.Si., dan Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Edi Widayat S.Pd., M.Kes., MH. (Red)
Share:

Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa, Bagikan Bansos untuk Warga terdampak Covid-19

BLORA - Bhabinkamtibmas Desa Jurangjero Polsek Bogorejo Polres Blora  Aiptu Warsito bersama Babinsa Serda Suwarno membagikan bantuan sosial berupa beras dari pemerintah untuk warga terdampak Covid-19, Jumat, (23/07/2021).

Adapun hari ini Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Jurangjero membagikan 5 paket beras kepada warga miskin yang terdampak Covid-19.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek AKP Markus menyampaikan bahwa bantuan sosial ini adalah salah satu wujud perhatian dari pemerintah kepada masyarakat yang terdampak langsung Covid-19.

"Kami TNI Polri yang diwilayah membagikan bantuan sosial dari pemerintah, dan hari ini di wilayah desa Jurangjero dibagikan lima paket sembako," kata Kapolsek AKP Markus.

Lebih lanjut AKP Markus membeberkan bahwa bakti sosial ini akan terus dilakukan hingga PPKM selesai.

"Bansos terus kita salurkan, harapanya semoga bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak," tandasnya.

Darmi, salah satu penerima bantuan mengaku senang dan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diterimanya.

"Alhamdulilah, terima kasih atas bantuannya. Semoga corona segera sirna pak, dan bisa bekerja normal seperti biasa," kata Darmi. (Red)
Share:

Lagi, Polisi Blora serahkan Bansos untuk Warga terdampak Covid-19

BLORA - Polres Blora Polda Jawa Tengah dan Jajaran Polsek di 16 kecamatan terus menggelar bakti sosial kepada masyarakat, khususnya yang terdampak Covid-19. Seperti yang dilakukan oleh Polsek Jiken, Kamis, (22/07/2021).

Kapolsek Jiken Iptu Nur Dwi Edi,SH,MH bersama anggota terjun ke rumah rumah warga yang kurang mampu dengan membagikan paket sembako dan masker. Adapun dalam kegiatan penyaluran bansos kali ini ada 10 paket sembako yang dibagikan.

"Sambil membagikan paket sembako, kita juga sampaikan agar warga menerapkan protokol kesehatan. Minimal 5 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas," ucap Kapolsek Jiken.

Lebih lanjut Kapolsek Jiken menyampaikan bahwa menyikapi PPKM level 4 yang kini diberlakukan oleh pemerintah, kepada masyarakat Kapolsek berpesan agar tidak bosan menerapkan disiplin protokol kesehatan.

"Meski Blora masuk level 3 dan ada sedikit kelonggaran, kami harap masyarakat tidak terlena dan tetap disiplin protokol kesehatan," tambah Kapolsek Jiken.

Masih tambah Kapolsek, kegiatan bakti sosial yang di laksanakan ini adalah salah satu wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak langsung dari pandemi Covid-19 dan Penerapan PPKM.

"Diharapkan masyarakat bisa mengerti, kita akan terus melakukan sosialisasi, dan untuk membantu warga yang terdampak pemerintah telah menyalurkan bantuan sosial," tandas Kapolsek Jiken.

Sementara itu Loso, salah satu warga Jiken yang mendapat bantuan mengaku senang dan mengucapkan terima kasih.

"Terima kasih pak, atas bantuannya. Harapannya semoga corona segera reda dan kegiatan bisa berjalan normal," kata Loso.

Anggota Polsek bantu warga Kunduran

Sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, Polsek Kunduran Polres Blora Polda Jawa Tengah kembali membagikan beras kepada warga masyarakat yang terdampak Covid-19, Rabu kemarin, (21/07/2021) malam.

Pembagian bantuan sosial berupa beras tersebut dilakukan saat melaksanakan patroli penertiban protokol kesehatan. Kapolsek Kunduran AKP Sudarno,SH menyampaikan bahwa penyaluran bansos memang sengaja dilakukan sambil patroli penertiban, sehingga diharapkan bisa tepat sasaran.

"Jadi setiap patroli kita siapkan beberapa paket beras, dengan tujuan untuk kita salurkan kepada warga, terutama PKL yang terdampak PPKM darurat," ucap Kapolsek Kunduran.

“Selain membagikan beras, kita juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga agar tetap berhati hati dan tetap tenang, tidak panik dengan merebaknya Covid-19," tambah Kapolsek Kunduran.

“Harapan kita semoga masyarakat bisa hidup sehat dan bersih dengan cara 5M. Semoga pembagian beras ini bisa membantu meringankan beban mereka di tengah tengah mewabahnya Covid-19,” lanjutnya.

Pembagian bansos berupa beras tersebut mendapat apresiasi positif dari warga, salah satunya adalah Puguh, salah satu PKL asal kelurahan Kunduran yang biasa mangkal di pasar. "Alhamdulilah terima kasih atas bantuannya pak, semoga berkah untuk bapak bapak aparat dan kita semua," katanya.

Untuk diketahui, dalam rangka meringankan beban masyarakat yang terdampak langsung Covid-19. Polres Blora melalui Polsek jajaran di 16 kecamatan terus melakukan penyaluran bantuan sosial, baik dari pemerintah ataupun dari iuran sukarela anggota. (Red)
Share:

Pemkab Blora dan Baznas Salurkan Hewan Kurban untuk Masyarakat

BLORA - Pemerintah Kabupaten Blora pada hari Rabu (21/07/2021) menyalurkan hewan kurban untuk disalurkan ke masyarakat. Penyaluran hewan kurban dilakukan secara simbolis di halaman Kantor Bupati.

Mewakili Bupati H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Blora, Drs. Sugiyanto, M.Si, menyerahkan hewan kurban berupa satu ekor sapi kepada pengurus Takmir Masjid Agung Baitunnur Blora.

“Ini adalah hewan kurban Pak Bupati yang dititipkan kepada kami untuk mewakili dan menyerahkan kepada takmir Masjid Agung Baitunnur. Semoga nanti bisa disembelih di rumah potong hewan dengan baik dan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Bapak Bupati berpesan agar dalam pembagiannya tetap mematuhi prokes, jangan berkerumun,” ungkap Sugiyanto.

Pihaknya menyampaikan bahwa ada 4 sapi yang disalurkan hari ini. Satu ekor sapi Pak Bupati diserahkan ke takmir Masjid Agung Baitunnur Blora, dan satu ekor sapi Bu Wakil Bupati diserahkan ke Masjid Desa Kepoh, Kecamatan Jati.

“Kemudian dua ekor dari Baznas Kabupaten Blora, masing -masing disalurkan ke Desa Sendangwungu Kecamatan Banjarejo dan Dukuh Jambe, Kelurahan Tambakromo, Kecamatan Cepu,” tambah Sugiyanto.

KH Abdul Ghani, selaku pengurus Takmir Masjid Agung Baitunnur Blora, secara terpisah, mengucapkan terimakasih kepada Bupati dan jajaran Pemkab Blora yang telah mempercayakan hewan kurbannya untuk dibagikan kepada masyarakat melalui pengurus takmir.

“Maturnuwun Pak Bupati dan jajaran Pemkab, semoga berkah dan manfaat kagem semuanya. Di masa pandemi seperti ini memang kita harus saling menolong dan berbagi. Semoga semangat berkurban ini bisa kita teladani untuk terus menolong sesama,” ucapnya.

Menurutnya, hewan kurban dari Bupati ini akan disembelih di rumah potong hewan “Jagalan” Kelurahan Jetis bersama hewan kurban lainnya. Untuk kemudian dibagikan  kepada masyarakat umum dengan sistem delivery. (Red)
Share:

PPKM Darurat, Anggota Polres Blora Bagikan Bansos Saat Patroli Malam Takbir

BLORA - Polsek Tunjungan Polres Blora Polda Jawa Tengah bersama petugas gabungan dari Koramil dan Satpol PP Tunjungan membagikan paket sembako untuk pedagang kaki lima yang terdampak Covid-19. Pembagian bantuan sosial tersebut di pimpin langsung oleh Kapolsek Tunjungan AKP H. Soeparlan,SH, Senin, (19/07/2021) malam saat patroli takbir Idul Adha 2021.

Kapolsek AKP H. Soeparlan menyampaikan bahwa bakti sosial yang dilakukan kepada pedagang kaki lima ini adalah salah satu wujud perhatian dan kepedulian kepada warga yang terdampak PPKM darurat. "Sambil patroli kita bagikan bantuan paket sembako. Tidak banyak yang kami berikan, semoga bermanfaat bagi mereka," ucap AKP Soeparlan.

Adapun patroli malam takbiran Polsek Tunjungan selain untuk antisipasi gangguan kamtibmas, sekaligus untuk antisipasi pelanggaran protokol kesehatan.

"Patroli menyasar obyek vital, pemukiman penduduk, serta pusat keramaian masyarakat dan tempat ibadah. Alhamdulilah situasi aman dan kondusif," tandas AKP Soeparlan.

Dalam patroli malam takbir tersebut, Polsek Tunjungan membagikan lima belas paket sembako kepada pedagang kaki lima di sekitar kecamatan Tunjungan.

Kedatangan petugas gabungan yang membawa bantuan beras tersebut mendapat apresiasi dari warga, terutama para PKL yang mendapat bantuan.

"Alhamdulilah pak, terima kasih atas bantuannya. Kami berharap virus ini segera pergi, sehingga aktivitas masyarakat bisa normal kembali," ucap Tanto, salah satu PKL di kawasan Pasar Tunjungan.

Terpisah, Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK menyampaikan bahwa dalam kegiatan PPKM darurat ia telah berpesan kepada anggotanya agar melaksanakan tugas dengan tegas namun tetap humanis, salah satunya adalah menggelar bakti sosial sambil melakukan patroli PPKM darurat.

"Alhamdulilah sampai saat ini PPKM darurat di Blora berjalan lancar. Masyarakatpun sudah mulai sadar akan pentingnya kegiatan ini. Dan malam ini serentak di 16 kecamatan Polsek jajaran bersama petugas gabungan membagikan bantuan sosial sambil patroli malam takbir Idul Adha," kata Kapolres Blora.

Aparat Gabungan Jepon juga  bagikan Bansos ke PKL

Pedagang kaki lima kembali menjadi sasaran penerima bansos dari Polsek Jepon Polres Blora Polda Jawa Tengah, Senin, (19/07/2021) malam.

Sambil melaksanakan patroli dan edukasi PPKM darurat saat malam takbir Idul Adha 2021, Anggota Polsek Jepon bersama petugas gabungan dari Koramil dan Satpol PP membagikan bantuan sosial berupa beras kepada 15 pedagang kaki lima.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek Jepon Iptu Supriyono,SH,MH Menyampaikan Penyerahan bantuan sosial tersebut diberikan kepada para Pedagang Kaki Lima (PKL) malam hari yang ada di sekitaran pasar Jepon.

"Kali ini kami dari polsek Jepon menyerahkan bantuan berupa beras kepada 15 PKL. Adapun beras ini berasal dari iuran sukarela anggota Polsek," katanya. 

Hadir dalam giat tersebut Forkompincam Jepon yang terdiri dari Kapolsek, Danramil dan Camat serta petugas gabungan. 

Selanjutnya petugas juga memberikan imbauan kepada para PKL agar dalam melayani pembeli tetap mematuhi protokol Kesehatan dan menyampaikan sosialisasi bahwa untuk Warung / Rumah Makan agar menutup lapaknya pada pukul 20.00 Wib, jelasnya.

Salah satu pedagang, Siti, (48) dirinya mengaku senang dengan adanya bantuan ini dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Polsek Jepon. 

"Terima kasih atas bantuan yang telah kami terima, ini sangat berarti dan bisa meringankan beban ekonomi keluarga kami, semoga bermanfaat bagi kita semua," tuturnya.

Tak lupa ia berdoa untuk Petugas Polri dan TNI yang bertugas agar diberikan keselamatan serta kekuatan dan berharap Corona segera sirna, doa tersebutpun segera diamini segenap personil yang menyerahkan bantuan kepadanya. (Redaksi)
Share:

Diminta Gubernur Perhatikan Isoman, Bupati Bentuk Home Care

BLORA - Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., dan Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST., MM., bersama jajaran Forkopimda pada Senin siang (19/07/2021) mengikuti Rapat Koordinasi Penanganan Pandemi Covid-19 tingkat Jawa Tengah.

Rapat dipimpin langsung oleh Gubernur H. Ganjar Pranowo, SH., M.IP, secara daring virtual melalui zoom meeting dari Kantor Gubernuran. Turut mendampingi Wakil Gubernur, H. Taj Yasin Maemoen, dan Pj. Sekda Jawa Tengah.

Dalam rapat tersebut, Ganjar mengapresiasi kepala daerah yang telah bekerja keras menekan laju perkembangan Covid-19 di daerahnya masing-masing.

“Penurunan memang mulai terlihat. Namun kita tidak boleh lengah. Oksigen masih menjadi hal utama yang harus terus kita upayakan. Selain itu juga pengawalan pelaksanaan isolasi mandiri agar mereka bisa segera sembuh tanpa harus masuk RS sehingga BOR kita bisa ditekan,” ucap Ganjar.

“Tolong para Bupati/Walikota bisa melakukan pendataan pasien isolasi mandiri secara baik. Libatkan Lurah/Kades bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas nya sehingga datanya bisa tercatat dengan baik. Mereka ini yang nantinya juga kita kawal agar bisa segera sembuh dengan pemberian bantuan obat-obatan dan vitamin,” lanjut Ganjar.

Ganjar juga memuji gerak cepat Bupati Blora, H. Arief Rohman S.IP., M.Si., yang menempuh jalur jaringan pribadi untuk mencari stok oksigen ke Gresik guna memenuhi kebutuhan di rumah sakit Kabupaten Blora.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Arief menyatakan siap untuk menyajikan data isoman dengan baik guna penyaluran bantuan obat-obatan dan vitamin.

“Pekan lalu telah kita undang seluruh direktur rumah sakit dan puskesmas untuk melakukan pendampingan isolasi mandiri dengan membentuk program Home Care. Semoga ini bisa berjalan dengan baik. Jangan sampai kita lupa merawat pasien isoman di rumah,” tegas Bupati.

Bupati menceritakan bahwa saat ini kondisi Covid-19 di Kabupaten Blora juga mulai melandai. Penambahan kasus harian sudah berada di kisaran 60 hingga 70 kasus, turun dari sebelumnya di atas 100 per hari.

“Blora juga sudah zona oranye, semoga trend positif ini terus bertahan dan meningkat sehingga bisa menjadi zona kuning bahkan hijau, aamiin. Mohon doa dan dukungannya,” pungkas Bupati. (Red)
Share:

Patroli Prokes, anggota Polsek Kunduran bagikan Bantuan untuk PKL

BLORA - Polsek Kunduran Polres Blora Polda Jawa Tengah bersama anggota Koramil, dan Satpol PP Kunduran melaksanakan patroli penertiban protokol kesehatan, Jumat malam,  (16/07/2021).

Adapun sasaran patroli adalah di tempat keramaian masyarakat, obyek vital, serta kawasan pertokoan.

Dengan tegas dan humanis petugas gabungan menyampaikan imbauan kepada para pedagang kaki lima (PKL) dan toko toko agar segera tutup saat sudah jam 20.00 wib. Karena sesuai dengan Surat Edaran Bupati Blora bahwa jam operasional kegiatan dibatasi sampai pukul 20.00 wib selama pemberlakuan PPKM darurat.

Selain melakukan patroli imbauan, anggota Polsek Kunduran juga menyerahkan bantuan sosial berupa beras kepada beberapa pedagang kaki lima. Kapolsek Kunduran AKP Sudarno,SH menyampaikan bahwa bakti sosial ini adalah salah satu wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, terutama warga yang terdampak langsung Covid-19. 

"Malam ini selain patroli prokes, kita juga salurkan bantuan kepada pedagang kaki lima. Adapun teknis bantuannya, setiap malam kita serahkan lima paket kepada para PKL," kata AKP Sudarno.

Lebih lanjut, Kapolsek Kunduran menambahkan bahwa pemberian bantuan sosial ini rencananya akan terus dilakukan hingga kegiatan PPKM darurat usai.

"Kami imbau kepada warga agar tetap menjaga prokes, jika tidak ada kepentingan lebih baik dirumah saja," tambah AKP Sudarno. (DNR/Red)
Share:

TNI Polri di Blora pantau Vaksinasi Covid-19

BLORA - Anggota Polsek Blora bersama Koramil Blora melakukan pemantauan vaksinasi Covid-19 di Kantor Kelurahan Mlangsen, Jumat, (16/07/2021).

Pemantauan dilakukan untuk antisipasi gangguan kamtibmas serta untuk memastikan bahwa kegiatan dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan. Adapun data dilapangan ada 145 warga yang mendapat vaksin kali ini.
 
Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek Blora AKP Joko Priyono,SH menyampaikan bahwa Polsek Blora akan terus mendukung kegiatan vaksinasi, sebagai salah satu upaya pencegahan Covid-19 

Kemudian menyikapi pemberlakuan PPKM darurat di Blora, Kapolsek AKP Joko Priyono mengungkapkan bahwa pihaknya telah mendorong Bhabinkamtibmas untuk terus bersinergi dengan Babinsa dan aparat pemerintah desa agar melakukan sosialisasi dan edukasi secara masif. Bahwa PPKM darurat diberlakukan adalah untuk kesehatan dan kebaikan bersama.

"Menyikapi PPKM darurat, kita telah sosialisasikan dan edukasikan kepada masyarakat hingga level bawah melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Dalam setiap kegiatan selalu kita tekankan pentingnya menaati imbauan pemerintah. Minimal 5 M harus betul betul dilaksanakan," ungkap Kapolsek Blora.

Masih tambah Kapolsek upaya yang telah dilakukan oleh petugas gabungan akan sia sia tanpa dukungan masyarakat, untuk itu ia minta warga agar sadar akan protokol kesehatan.

"Alhamdulilah menurut data yang ada kabupaten Blora berangsung angsur masuk menjadi zona orange, namun demikian kita jangan bosan untuk menerapkan protokol kesehatan," tandas Kapolsek Blora. (Red)
Share:

Pemkab Blora Pastikan Harga Obat untuk Penanganan Covid-19 tidak Mencekik

BLORA - Mewakili Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP, M.Si, Sekretaris Daerah Kabupaten Blora, Komang Gede Irawadi, SE, M.Si bersama perwakilan Forkopimda pada Kamis (15/07/2021) menjalin koordinasi Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Blora dan sejumlah kepala instalasi farmasi rumah sakit yang ada di KabBlora. 

Rapat Koordinasi yang dilakukan di Ruang Pertemuan Setda Blora tersebut membahas mengenai harga obat-obatan penanganan Covid-19 sekaligus memastikan agar tidak ada apotek yang menjual obat-obatan dengan harga yang tidak wajar.

Sekda Kab Blora berharap, agar di masa pandemi ini apotek dapat menaati ketentuan harga eceran tertinggi obat-obatan covid-19 dari pemerintah pusat.

“Kami harapkan pada kesempatan ini bisa mendengar bagaimana permasalahan yang dihadapi rumah sakit dan apotek. Khususnya terkait dengan obat untuk penanganan covid-19. Saya juga minta agar tidak ada apotek di Blora yang menjual obat tersebut dengan harga melebihi ketentuan, hingga ‘mencekik’ masyarakat,” papar Sekda. 

Pada kesempatan tersebut, Sekda berdiskusi dengan IAI Blora terkait permasalahan, ketersediaan, dan harga obat yang ada. 

Pihaknya juga mengajak pihak Forkopimda untuk secara aktif melakukan pengawasan terhadap penjualan obat-obatan tersebut. 

“Kami juga inginkan agar nantinya ada kesepakatan harga maksimal yang sesuai ketentuan untuk obat penanganan covid-19, agar apotek di Blora ini bisa menjual obat dengan harga yang relatif sama,” ungkap Sekda kepada perwakilan IAI Blora

“Saya juga minta Dinkes agar ada edaran pada apotek-apotek terkait ini, tentu dengan memperhatikan aturan yang berlaku,” lanjutnya

Menanggapi hal tersebut, Ketua IAI Blora, Nurul Huda mengungkapkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk membantu masyarakat, dengan tidak menjual obat-obatan diatas ketentuan. Diantaranya dengan menyepakati harga jual yang seragam.

“Kita nanti insyaallah seluruh Kabupaten Blora apotek-apotek swasta berkomitmen untuk berusaha menyediakan obat-obatan untuk covid-19 dengan harga jual yang seragam (seluruh Kabupaten Blora),” ungkapnya

Adapun setelah dibahas secara bersama-sama Pemkab Blora dan Forkopimda serta anggota IAI Blora, disepakati bahwa batas keuntungan yang diambil maksimal 20% dari harga beli obat dan ditambah dengan PPN. Tentunya dengan mempertimbangkan regulasi dan ketentuan yang berlaku. 

“Siang ini secepatnya kami informasikan melalui media organisasi kami kaitannya dengan penyamaan HET ini, dari apa yang tadi dibicarakan maksimal 20% dari harga beli obat dan ditambah PPN,” ucap Huda. 

Pihaknya menghimbau dan mengajak kepada seluruh apotek yang ada di Blora agar melakukan pengumpulan obat-obat covid-19 dalam jumlah besar. Selain itu, ia meminta agar seluruh apotek untuk menaati ketentuan dan aturan pemerintah yang berlaku, supaya tidak tersandung dengan permasalahan hukum.

“Jangan sampai ditengah pandemi ini kami dinilai bersenang-senang diatas penderitaan, insyaallah tidak terjadi. Termasuk kalau ada apotek-apotek yang dinilai melanggar juga dapat disampaikan pada kami juga, supaya kami dari organisasi bisa membantu menindaklanjutinya,” terangnya. 

Beberapa obat-obatan yang tersedia di apotek swasta seperti azithromycin tablet dan oseltamivir tablet dan sebagainya. Sementara itu, untuk harga oksigen kaleng yang dijual di apotek dan toko alat kesehatan pun akan dijual dengan harga yang sesuai ketentuan.

Terkait dengan ketersediaan obat, Kepala Seksi Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Blora, Sutik, mengungkapkan bahwa obat-obatan untuk penanganan covid-19 sudah didistribusikan ke rumah sakit dan puskesmas yang ada di Kabupaten Blora.

Saat ini persediaan obat yang ada di Gudang Farmasi yang ada di Dinas Kesehatan dalam jumlah terbatas. Menurutnya Pemkab telah berusaha mengajukan kepada pemerintah pusat maupun provinsi terkait dengan obat-obatan tersebut. (Redaksi)
Share:

Efektif Tangani Infrastruktur Desa, TMMD akan Ditingkatkan

BLORA - Dinilai sangat efektif untuk menangani permasalahan infrastruktur pedesaan, pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kabupaten Blora pada tahun depan akan ditingkatkan jumlahnya.

“Jika biasanya setahun ada 3 TMMD Sengkuyung, maka nantinya akan kita tambah lagi sehingga bisa lebih banyak desa-desa yang tersentuh dengan program ini. Utamanya untuk desa-desa tertinggal dekat kawasan hutan. Namanya bisa jadi TMMD Mandiri,” ucap Bupati H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., usai menghadiri upacara penyerahan hasil pekerjaan TMMD Sengkuyung II 2021 Desa Geneng Kecamatan Jepon, di aula Makodim 0721/Blora, Rabu (14/07/2021).

Melalui TMMD ini, menurut Bupati pembangunan infrastruktur desa bisa ditangani secara bersama-sama, gotong rotong dengan TNI Polri serta masyarakat sehingga anggarannya bisa lebih hemat.

“Ini kita tadi bersama Forkopimda, ada Bu Wakil Bupati, Pak Dandim, Kapolres, Kajari dan Ketua DPRD menyetujui jika TMMD kedepan bisa ditambah. Kodim pun merespon baik, rencananya akan kita tambah menjadi 6 kali TMMD. Ini adalah bukti sinergitas yang baik antara Pemkab, TNI, Polri. Maturnuwun Pak Dandim, Kapolres dan seluruh pihak yang terlibat,” tambah Bupati.

Sementara itu, Dandim 0721/Blora, Letkol Inf. Andy Soelistyo Kurniawan Putro, S.Sos., M.Tr. (Han) menjelaskan untuk pelaksanaan TMMD Sengkuyung II di Desa Geneng , Kecamatan Jepon ini berhasil melaksanakan pembangunan jalan Dukuh Tanjung Desa Geneng penghubung ke Desa Kawengan sekitar 765 m x 3 m.

“Kemudian pembangunan talud A : 171 m x 1 m, talud B : 131 m x 1 m, plat beton 4 m x 0,6 m, 4 m x 0,8 m, dan Box Coulvert ukuran 4 m x 2 m x 2, 25 m. Selain tu juga ada penyuluhan kesehatan, penyuluhan kebangsaan, hingga vaksinasi yang hari ini kita tinjau bersama,” ungkap Dandim Andy.

Pihaknya pun menyatakan kesiapannya untuk menyukseskan program Bupati jika nantinya TMMD akan ditingkatkan lagi intensitasnya dalam setahun.

“InshaAllah kami siap mengawal dan menyukseskan program Pak Bupati. Ini merupakan dukungan TNI terhadap percepatan pembangunan daerah,” tambah Dandim. (Redaksi)
Share:

Door to door, Kapolres dan Dandim Blora bagikan Bansos kepada Warga terdampak Covid-19

BLORA - Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK bersama Dandim 0721/Blora Letkol Andy Soelistyo Kurniawan Putro,S.Sos, M.Tr.Han membagikan Bantuan Sosial (Bansos) kepada masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah kecamatan Cepu, Selasa, (13/07/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Pejabat Utama Polres Blora, Forkopincam Cepu, Ketua PWI Blora beserta anggota, Tim Relawan ACT Care For Humanity, serta relawan lainnya dan pengurus Paguyuban PKL Taman Seribu Lampu Cepu.

Kompak, Kapolres bersama Dandim berjalan kali memasuki lorong lorong kampung di lingkungan Kelurahan Balun Kandang Doro Cepu untuk membagikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga yang terdampak Covid-19. Ada lima warga yang dikunjungi oleh Kapolres dan Dandim yaitu : Sugiono, Warsidi, Yaman, Sukiyem, dan Karni kelimanya adalah warga kelurahan Balun.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK mengungkapkan bahwa hari ini Polres, Kodim dan Pemkab yang diwakili oleh Camat Cepu melakukan bakti sosial kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 terutama pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di lokasi yang dilarang seperti di taman seribu lampu dan alun alun Blora.

"Hari ini kita lakukan secara simbolis, tadi sudah kita serahkan dari rumah ke rumah kepada PKL dan masyarakat yang membutuhkan," ungkap Kapolres Blora.

Lebih lanjut Kapolres Blora menyampaikan bahwa selama pemberlakuan PPKM darurat Polres Blora bersama Kodim dan Pemkab telah melakukan berbagai macam kegiatan untuk menekan penyebaran Covid-19.

"Seperti kegiatan penyekatan dan pengurangan mobilitas warga serta bakti sosial dan juga percepatan vaksinasi terus kita lakukan," tandas Kapolres Blora.

Adapun selama pemberlakuan PPKM darurat Polres Blora akan membagikan 600 paket bantuan yang akan dibagikan. Sedangkan hari ini bersama dengan PWI Blora, dan Relawan ACT Kapolres dan Dandim menyerahkan 128 paket beras kepada paguyuban pedagang kaki lima taman seribu lampu cepu. 

Sementara itu, Dandim 0721/Blora Letkol Andy Soelistyo Kurniawan Putro,S.Sos, M.Tr.Han menyampaikan bahwa selama pemberlakuan PPKM darurat di Blora situasi relatif aman dan kondusif, tidak ada konflik ataupun kejadian yang menonjol.

"Sampai saat ini tidak ada konflik atau kejadian menonjol. Situasi aman dan kondusif, setiap hari petugas gabungan memantau lokasi keramaian warga, dan Forkopimda pun mensupport. Alhamdulilah dari zona merah saat ini Blora masuk zona orange," ucap Dandim 0721/Blora. (Red)
Share:

PPKM Darurat, Petugas Gabungan Lakukan Penyekatan Di Perbatasan Cepu - Jatim

BLORA - Petugas gabungan yang terdiri dari anggota Polres Blora, Kodim 0721/Blora, Satpol PP, BPBD, Dinas Perhubungan dan instansi terkait lainnya membatasi mobilitas warga, baik yang berada di dalam maupun luar wilayah hukum Polres Blora selama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, dengan melakukan penjagaan di Pos Penyekatan. (12/07/2021) 

Adapun Pos Penyekatan PPKM Darurat di kabupaten Blora ada di 3 Pos yaitu di Alun alun Blora, Kawasan Blok T, serta di Pos Perbatasan Cepu - Blora. Sementara ada satu Pos Cek Poin yaitu di simpang empat biandono Blora.

"Kami bersama petugas lainnya baik dari unsur TNI, Satuan Polisi Pamong Praja dan Dinas Perhubungan Blora serta instansi terkait lainnya, bersiaga di perbatasan yang merupakan pintu masuk ke Blora maupun jalan protokol dan titik titik pusat keramaian masyarakat," beber Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK.

Penyekatan ini, menurut dia, sebagai penegakan aturan dalam pelaksanaan PPKM darurat dengan beberapa aturan yang harus dipatuhi seluruh masyarakat, salah satunya mengurangi mobilitas warga untuk menekan kasus penyebaran Covid-19 terutama di wilayah Kabupaten Blora.

Selain itu, pihaknya pun memiliki strategi lainnya agar selama penerapan PPKM Darurat, aktivitas warga di luar rumah bisa dikurangi, dengan melakukan penyekatan hingga sosialisasi melalui media sosial.

"Penyekatan ini kami lakukan untuk menekan penyebaran Covid-19, sehingga aktivitas warga di luar rumah harus dibatasi, jika tidak ada hal penting lebih baik di rumah saja. Tentunya, untuk mengurangi mobilitas masyarakat, kami terapkan beberapa strategi salah satunya penyekatan," tandasnya.

Diharapkan dengan berkurangnya aktivitas atau mobilitas warga di luar rumah, penyebaran Covid-19 bisa ditekan demi keselamatan bersama dari penularan virus mematikan ini, katanya lagi. (Red)
Share:

Dandim Blora dan Kapolres Cek Situasi Penyekatan PPKM Darurat di Perbatasan Cepu - Jatim

BLORA - Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK dan Dandim 0721/Blora Letkol Andy Soelistyo Kurniawan Putro,S.Sos, M.Tr.Han, bersama Kasat Lantas Polres Blora AKP Edi Sukamto,SH,MH didampingi oleh Forkopincam Cepu melakukan pengecekan situasi penyekatan PPKM darurat di wilayah perbatasan Cepu - Jawa Timur, Sabtu malam, (10/07/2021).

Dengan berjalan kaki, Kapolres dan Dandim menyusuri jalan Ronggolawe dan mengitari kawasan taman seribu lampu Cepu.

Adapun peninjauan kedua pucuk pimpinan TNI Polri di Kabupaten Blora Jawa Tengah adalah untuk memastikan situasi terkini PPKM darurat diperbatasan. Apalagi malam ini adalah malam akhir pekan.

Untuk diketahui selama pemberlakuan PPKM darurat petugas gabungan di Blora melakukan pembatasan mobilitas serta penyekatan kegiatan masyarakat, dengan tujuan untuk menekan penyebaran Covid-19.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK mengapresiasi petugas gabungan dari Polres Blora, Kodim, Satpol PP, Dinas Perhubungan serta Satgas PPKM dan para relawan yang ikut berjaga selama pemberlakuan PPKM darurat.

"Malam ini kita pantau situasi perbatasan, yaitu di kecamatan Cepu. Seperti yang kita lihat situasi di sini sepi, karena sesuai dengan Surat Edaran Bupati Blora dilakukan pembatasan kegiatan sampai jam 20.00 wib," ucap Kapolres Blora.

Sembari patroli jalan kaki, sesekali Kapolres dan Dandim menemui warga sekitar taman seribu lampu serta pedagang yang baru selesai menutup warungnya. Kapolres dan Dandim menyampaikan imbauan kepada warga untuk tetap sabar dan mematuhi imbauan pemerintah. 

"Kita imbau warga agar sabar, karena wabah Corona ini adalah cobaan dari Tuhan. Bukan hanya di sini saja, tapi diseluruh belahan dunia," tandas Kapolres Blora.

Kepada petugas gabungan yang melaksanakan tugas di Pos penyekatan, Kapolres berpesan agar selalu menjalin sinergitas dan mengutamakan tindakan tegas namun tetap humanis.

"Laksanakan tugas dengan tegas, namun tetap humanis dan sampaikan imbauan dari hati ke hati sehingga warga bisa memahami bahwa apa yang kita lakukan saat ini adalah untuk kesehatan bersama," pungkas Kapolres Blora.

Sementara itu, Dandim 0721/Blora Letkol Andy Soelistyo Kurniawan Putro,S.Sos, M.Tr.Han membeberkan bahwa Kodim 0721/Blora akan terus bersinergi dengan Polres dan Pemkab untuk mensukseskan program PPKM darurat, sehingga Covid-19 bisa mereda.

"Kita pantau kegiatan malam ini, situasi terpantau sepi. Nampaknya warga mulai sadar untuk mengurangi mobilitas. Dan kami akan terus bersinergi untuk melaksanakan tugas demi kebaikan dan kesehatan masyarakat Blora," kata Dandim 0721/Blora. (Red)
Share:

TNI Polri di Blora Bagikan Vitamin C dan Semprot Disinfektan Pemukiman Warga

BLORA - Petugas gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Kunduran Polres Blora bersama anggota Koramil Kunduran serta Petugas PPKM desa Kalangrejo Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora gencar melakukan penyemprotan disinfektan untuk menekan penyebaran Covid-19. Bukan hanya melakukan penyemprotan disinfektan, petugas gabungan tersebut juga membagikan vitamin kepada warga sekitar. (09/07/2021)

Adapun sasaran penyemprotan disinfektan adalah tempat fasilitas umum serta pemukiman penduduk. Petugas gabungan menggunakan alat semprot manual berjalan menyusuri lorong lorong desa mengguyur disinfektan wilayah setempat.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek Kunduran AKP Sudarno,SH membeberkan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh anggota Polsek dan Koramil Kunduran ini adalah salah satu wujud kepedulian bersama.

"Kami terus melakukan upaya pencegahan agar Covid-19 tidak meluas. Salah satunya adalah dengan penyemprotan disinfektan rutin. Dan hari ini juga dibagikan vitamin gratis untuk warga," beber Kapolsek Kunduran.

Untuk diketahui kegiatan penyemprotan disinfektan rutin dilakukan oleh anggota Polsek dan Koramil Kunduran setiap hari dengan lokasi yang berbeda beda. Dan sesuai dengan wilayah binaan Bhabinkamtibmas dan Babinsa. 

"Setiap hari Bhabinkamtibmas dan Babinsa aktif sambang ke wilayah binaan, apalagi saat PPKM darurat terus kita jalin komunikasi dengan lintas sektoral. Semua itu adalah untuk kebaikan bersama," tandas Kapolsek Kunduran.

Kegiatan penyemprotan disinfektan dan pembagian vitamin tersebut mendapat apresiasi dari warga Kalangrejo, salah satunya adalah Supar, (45). Ia mengaku senang dengan aktifnya Bhabinkamtibmas dan Babinsa desa Kalangrejo Kunduran.

"Alhamdulilah, pak bhabinkamtibmas dan Babinsa aktif di desa. Dan penyemprotan seperti ini semoga rutin dilakukan," katanya. (Red)
Share:

Wakapolres Blora Tekankan Anggota Jaga Kesehatan Di Tengah Pandemi Covid-19

BLORA -  TNI, Polri 
sebagai ujung tombak pelaksana tugas percepatan penanganan Covid-19 dituntut untuk selalu siap siaga dalam pelaksanaan tugas. Bukan hanya tugas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, namun saat ini Polri bersama TNI dituntut aktif untuk melaksanakan tugas kemanusiaan penanganan Covid-19.

Anggota TNI dan Polri terus bersinergi bersama lintas sektoral dan masyarakat untuk menekan penularan Covid-19. Di wilayah kabupaten Blora. Petugas gabungan dari Polres, Kodim, Satpol PP, BPBD dan instansi gabungan lainnya terus bahu membahu melaksanakan tugas untuk melindungi kesehatan masyarakat.

Menyikapi pemberlakuan PPKM darurat, dimana angka kematian Covid-19 terus meningkat, Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Wakapolres Blora Kompol Dr. Rubiyanto,M.Si berpesan kepada anggota agar selalu jaga kesehatan dalam melaksanakan tugas. Apalagi akhir -  akhir ini banyak tugas yang harus dikerjakan.

"Tetap semangat dan ikhlas dalam melaksanakan tugas. Yang utama adalah jaga kesehatan. Apalagi bertugas dilapangan dalam suasana pandemi seperti saat ini," tegas  Wakapolres.

Untuk menjaga stamina anggota, Wakapolres Kompol Rubi telah menginstruksikan Ur Dokkes Polres Blora agar terus memantau kesehatan anggota dan memberikan suplemen serta vitamin bagi anggota.

"Untuk mengetahui situasi dan kondisi anggota, silahkan jika ada yang merasa sakit segera koordinasi dengan Ur Dokkkes," tandas Wakapolres.

Tak lupa Wakapolres berpesan agar dalam melaksanakan tugas saat PPKM darurat selalu mengutamakan tindakan yang tegas namun tetap humanis. (Red)
Share:

Bupati Blora Tinjau Vaksinasi Massal Keluarga Besar Kementerian ESDM Di Cepu

BLORA - Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si, pada Selasa (06/07/2021) melaksanakan peninjauan lapangan terkait pelaksanaan vaksinasi massal untuk keluarga besar Kementerian ESDM di Grha Oktana, komplek Kampus PEM Akamigas Cepu. 

Dengan didampingi Plt. Kepala Dinas Kesehatan Edi Widayat, S.Pd., MH., M.Kes., Bupati memantau langsung proses screening, pemberian vaksin hingga menyerahkan sertifikat vaksinasi kepada peserta.

“Alhamdulillah keluarga besar Kementerian ESDM yang ada di Cepu ini bisa ikut mendukung percepatan vaksinasi. Hari ini dimulai dan tampak teratur, dibuat system shif sehingga tidak bergerombol,” ucap Bupati.

Menurut Bupati Arief, vaksinasi ini berkat kerjasama Dinkes Kabupaten Blora dengan Dinkes Provinsi Jawa Tengah.

“Bulan lalu saat Pak Gubernur berkunjung ke Cepu meminta agar proses vaksinasi bisa terus dilakukan. Sehingga kita sampaikan bahwa di Cepu ada PEM Akamigas dan PPSDM Migas , dua lembaga dibawah Kementerian ESDM yang memiliki banyak mahasiswa, peserta diklat hingga pendidik dan dosen. Akhirnya belau merespon dan hari ini kita dibantu untuk dilaksanakan bersama,” ujar Bupati Arief.

Bupati berharap antusias masyarakat untuk mengikuti vaksinasi ini bisa terus ditingkatkan agar bisa lebih banyak lagi yang tervaksin sehingga dapat mengurangi potensi penularan pandemi Covid-19.

Plt. Kepala Dinas Kesehatan Edi Widayat, S.Pd., MH., M.Kes., mengatakan bahwa untuk keluarga besar PEM AKamigas dan PPSDM Migas ini kita salurkan 1100 dosis dengan melibatkan petugas kesehatan dari Puskesmas Cepu dan Puskesmas Ngroto, dibantu nakes dari klinik PEM dan PPSDM.

“Vaksinnya adalah sinovac. Alhamdulillah tadi prosesnya lancar dan tidak ada yang merasa kesakitan. Setelah vaksin diminta menunggu 15 menit untuk memastikan tidak ada efek samping baru dipersilahkan pulang,” ucap Edi Widayat.

Sementara itu, Direktur PEM Akamigas, Prof. Dr. RY. Perry Burhan, M.Sc mengucapkan terimakasih kepada Bupati Blora dan Pemprov Jateng yang telah memberikan perhatian kepada keluarga besar akademisi dan mahasiswanya, sekaligus PPSDM Migas.

“Kali ini kami dapat 1100 dosis yang kita bagi menjadi dua hari pelaksanaan. Satu hari ini (Selasa) sebanyak 550 vaksin untuk PEM Akamigas mulai dosen ,akademisi, hingga mahasiswa yang tinggal di asrama. Hari kedua besok sisanya 550 dosis untuk keluarga besar PPSDM Migas. Lokasinya sama di Grha Oktana,” jelas Prof Perry.

Untuk menghindari kerumunan, dalam sehari 550 dosis diatur per jam dishif 100 dosis untuk 100 orang. Setiap shif dijeda 10 menit untuk istirahat sehingga tidak memunculkan kerumunan karena dalam satu jam 100 orang berjalan mengalir datang silih berganti. (Redaksi).
Share:

Di Warung Kopi Santen Jepangrejo, Petugas Gabungan Ingatkan Prokes

BLORA - Petugas gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Blora, Kodim 0721/Blora, Satpol PP dan Posko PPKM Mikro menyambangi warung kopi santen di desa Jepangrejo kecamatan Blora, Senin, (05/07/2021).

Kedatangan petugas gabungan tersebut menyampaikan imbauan dan edukasi perihal pemberlakuan PPKM darurat, dimana ada beberapa pembatasan yang diberlakukan diantaranya adalah untuk jam operasional buka warung ataupun pertokoan hingga pukul 20.00 wib serta dalam pelayananan agar tidak melayani makan atau minum ditempat, namun dilakukan secara delivery order atau dibungkus dimakan di rumah.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek Blora AKP Joko Priyono,SH menyampaikan bahwa dalam kegiatan PPKM darurat, petugas gabungan di kecamatan Blora terus aktif melakukan sosialisasi dan edukasi kepada warga, termasuk patuhi protokol kesehatan (Prokes).

"Kita lakukan secara masif patroli imbauan ataupun edukasi terkait PPKM darurat. Bahwa hal itu dilakukan adalah untuk kebaikan dan kesehatan bersama," kata Kapolsek Blora.

Lebih lanjut Perwira Polri yang pernah malang melintang sebagai atlet beladiri Judo ini menambahkan bahwa, seluruh masyarakat harus bisa mengerti dan memahami akan situasi dan kondisi saat ini. Meski ada kebijakan kebijakan yang tidak populer, namun harus dilaksanakan untuk kebaikan bersama.

"Mari kita patuhi dan taati imbauan pemerintah. Apalagi sudah ada Surat Edaran Bupati Blora yang mengatur kegiatan PPKM darurat," tambahnya. (Red)
Share:

Forkopimda Blora ikuti Upacara Virtual hari Bhayangkara Ke-75 bersama Presiden RI

BLORA - Forkopimda Blora, Bupati Blora H. Arief Rohman,SIP,M.Si, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati,ST,MM, Dandim 0721/Blora Letkol Inf Ali Mahmudi,SE,MM, Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK, beserta Forkopimda Blora Lainnya dan Ketua DPRD Blora H.M.Dasum, SE,M.MA mengikuti upacara Hari Bhayangkara Ke-75 secara virtual di Aula Arya Guna Polres Blora. Kamis, (01/07/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Pejabat Utama Polres Blora. Adapun Upacara Virtual Hari Bhayangkara ke-75 dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo  dari Istana Negara Jakarta.

Tema peringatan,  "Tranformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat Dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju", kegiatan di Aula Arya Guna tersebut berjalan sederhana dan menerapkan protokol kesehatan (Prokes).

"Rangkaian Kegiatan Hari Bhayangkara Ke 75 dilaksanakan secara sederhana. Konsepnya menyesuaikan kondisi saat ini,” kata Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK usai mengikuti Upacara pagi ini.

"Kami menggelar Upacara Hari Bhayangkara Ke 75 secara Virtual dan menerapkan Protokol Kesehatan di tengah Pandemi Covid-19. Upacara tidak digelar di lapangan sebagaimana biasa, melainkan di Aula Arya Guna," tandasnya.

Dalam Amanatnya Presiden RI Bapak Ir. H. Joko Widodo, berpesan kepada seluruh personil Polri, untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar Polri semakin dipercaya dan dicintai oleh Rakyat.

Presiden Ir. Joko Widodo juga berpesan kepada Polri untuk terus membantu percepatan penanganan Virus Corona (Covid-19) dan Polri diharapkan menjalin sinergi dengan penegak Hukum lainnya.

“Dalam situasi yang sulit sekarang ini, kehadiran dan keterlibatan seluruh jajaran Polri sangat dibutuhkan. Mulai tingkat Mabes, Polda, Polres, dan Polsek sampai Bhabinkamtibmas di desa-desa dan kelurahan,” kata Presiden Jokowi.

Lanjut Jokowi, Polri harus aktif terlibat mengajak masyarakat untuk disiplin menjalankan Protokol Kesehatan, aktif mengawal kelancaran dan ketepatan penyaluran bantuan sosial dan tentu saja menjaga keamanan dan ketertiban, agar situasi nasional tetap aman, kondusif dan damai, ucap Presiden Jokowi.

Setelah dilaksanakan Upacara Presiden Jokowi melakukan dialog dengan beberapa Polda dan Polres jajaran, setelah upacara virtual, nantinya seluruh Kepolisian bakal menggelar syukuran secara sederhana. (Redaksi)
Share:

Terbaru

Resep Sambel Pete Udang Menggoda Lidahmu

Bumbu dihaluskan: ~ cabe merah segar 150 gram ~ bawang merah 6-8 siung kcl ~ bawang putih 3-4 siung kecil ~ kemiri 1 biji kecil,...

Total Pageviews

Popular Posts

Blog Archive

Komunitas

SELANJUTNYA »